Khamis, 31 Mac 2016

Seputar Penyakit Polistemia Vera Yang Perlu Diketahui



Polistemia mungkin cukup asing di telingga kita, tidak setenar seperti anemia. Salah satu ganguan dari sel darah merah.  Penyakit ini ditemui lebih banyak pada wanita daripada pria.  Biasa mengenai orang yang telah memasuki masa lanjut usia, sekitar 40-60 tahun tapi tidak menutup kemungkinan untuk menyerang orang muda.
a.       Apa Polistemia  Vera Itu ?
Manusia memiliki sel darah merah dalam mengikat oksigen dan nutrisi yang akan diberikan kepada sel. Polistemia ini sel dalam merah dalam tubuh sudah berlebihan berbanding terbalik dengan anemia yang jumlahnya kurang. Memang sesuatu yang berlebihan dan kekurangan pasti akan menimbulkan masalah. Kelebihan sel darah merah ini menganggu sistem kerja tubuh.
b.      Penyebab Polistemia Vera
Sumsum tulang adalah tempat memproduksi seluruh sel darah. Saat sumsum tulang mengalami ganguan maka akan terjadi  suatu penyakit. Pada polistemia vera terjadi mutasi sehingga sumsum tulang menghasilkan sel darah merah berlebihan atau dibatas normal.
c.       Gejala Polistemia Vera
Muka  dan mata tampak kemerah-merahan,  klien tampak keluar keringat dingin,  cepat mengalami kelesuhan, mengalami ganguan pada pengelihatan, sering pusing kepala, mengalami sesak napas,  bisa disertai dengan gejala asam urat seperti sendi terasa sakit dan tampak membengkak.
d.      Penanganan polistemia vera
Segera memeriksakan diri ke pelayanan kesehatan atau dokter, karena bila tidak segera diobati bisa menyebabkan kematian. Pada penyakit ini organ limpa dan hati mengalami pembengkakan.  Biasanya akan diberikan obat untuk menekan jumlah sel darah merah.

Rabu, 30 Mac 2016

Seputar Penyakit Ensefalitis Yang Perlu Diketahui



Otak merupakan organ vital bagi tubuh manusia, ada gangguan atau masalah sedikit maka tak heran dampaknya begitu signifikan. Dari menghilangkan ingatan,  kelumpuhan, tidak bisa bicara sampai penurunan kesadaran yang berujung pada kematian. Otak juga memiliki struktur yang sangat rumit, dan bila dilakukan pembedahan memiliki resiko yang tinggi dibandingkan dengan organ tubuh yang lain.
a.       Apa Itu Ensefalitis ?
Ensefalitis adalah peradangan atau inflamasi pada  jaringan otak yang disebabkan oleh infeksi. Membuat sebagian sel-sel mengalami kerusakan sehingga fungsi otak mengalami gangguan.  Meski penyakit jarang terjadi tapi tidak menutup kemungkinan untuk menjangkit seseorang terutama anak-anak atau lansia yang sistem imunnya lemah atau masih belum sempurna.
b.      Gejala Ensefalitis
Gejala  dari ensefalitis ini yaitu nyeri kepala,lemas dan tampak kelelahan, terjadi peningkatan suhu tubuh (39-4 1 °C), nafsu makan mengalami penurunan, muntah-muntah, nyeri tengkorokan, penderita tampak gelisah. Gejala yang signifikan yaitu kejang yang disertai dengan penurunan kesadaran.
c.       Penyebab Ensefalitis
Virus yang masuk melalui saluran napas, kulit, dan saluran cerna yang mengikuti aliran darah dan menyebar ke seluruh tubuh termasuk otak.  Bila sistem imun kuat virus ini, bisa dibasmi sebelum menginfeksi.  Bisa disebabkan dari pola prilaku yang tidak bersih, makanan sembarangan (tidak higienis), kontak dengan orang yang memiliki penyakit menular.
d.      Penanganan Ensefalitis
Segera bahwa penderita kepelayanan kesehatan untuk mendapatkan pengobatan, bila memang mendapatkan diagnosis ensefalitis dari dokter, biasanya  maka diberikan  obat antivirus. Serta akan dilakukan serangkainan pemeriksaan fisik.Selain itu menjaga pola makan yang sehat dan kebersihan dalam hal penguatan system imun juga penting untuk dilakukan.

Isnin, 28 Mac 2016

Seputar Penyakit Rematik Yang Perlu Diketahui




Sebagian orang ada yang beragapan bahwa antara penyakit asam urat dan rematik itu sama, padahal sangat berbeda meski gejala yang ditimbulkan hampir sama. Rematik biasa menyerang ibu atau  wanita yang sudah diatas 40 tahun. Menurut penelitian wanita lebih retan terkena penyakit ini dibandingkan dengan pria.
a.       Apakah Rematik ?
Rematik adalah sendi atau tulang yang mengalami peradangan berdampak pada pengeroposan tulang dan menumbuhkan jaringan yang baru.  Biasa mengenai lutut dan pergelangan kaki.
b.      Gejala Rematik
Rasa nyeri yang hebat di anggota gerak tubuh, bengkak dan warna merah, terasa kaku dan sakit saat pagi hari dan beraktivitas,  biasanya ada juga yang disertai peningkatan suhu tubuh atau demam.
c.       Penyebab Rematik
Ganguan sistem imun yang biasa bertugas membasmi bakteri dan virus malah menyerang sel-sel baik.  Pola hidup yang tidak sehat, seperti sering mandi tengah malam, jarang menggunakan alas kaki saat di rumah, sering terpapar dengan cuaca yang lembab. Ada penyakit  lain seperti lupus.
d.      Penangan Rematik
Selain mengubah pola atau kebiasaan yang buruk dari sisi makanan dan menghindari kotak tubuh dengan cuaca lembab.  Olahraga yang teratur, berjalan dipagi hari tanpa menggunakan alas kaki diatas kerikil, bisa menjadi alternative. Sebaiknya memeriksakan diri ke pelayanan kesehatan untuk mendapatkan pengobatan, biasa akan dilakukan serangkainan pemeriksaan.  Dari rotghen,  darah dan MRI.

Sabtu, 26 Mac 2016

Seputar Penyakit Gout (Asam Urat) Yang Perlu Diketahui



Bila penyakit asam urat menyerang rasa sakit biasa tidak tertahankan.Membuat segala aktivitas terganggu, karena ini menyerang persendian dan otot.  Pergerakan tubuh jadi terhambat, disertai dengan bengkak, kemerahan, dan rasa nyeri. Biasanya, penyakit ini menyerang orang yang telah berusia lanjut terutama para wanita tapi tidak memungkinkan bila pola dan gaya hidup orang berusia muda tidak sehat bisa mengakibatkan peningkatan asam urat.
a.       Apa Itu Asam Urat ?
Protein dari makanan yang dikonsumsi oleh tubuh akan diolah menjadi purin, selanjutnya purin akan diubah menjadi asam urat. Asam urat ini memiliki fungsi sebagai antioksidan dan mengganti jaringan yang mati. Bila jumlah asam urat ini berlebihan didalam tubuh, maka akan dibuang melalui ginjal. Tapi bila ginjal tak bisa membuangnya, zat ini akan mengkristal  dan menumpuk dipersendian. Inilah yang disebut dengan  penyakit asam urat.
b.      Penyebab Asam Urat
Adanya kerusakan pada ginjal, kelebihan berat badan, perokok, peminum alkohol, kebiasan makanan instan dan siap saji, sering mengkonsumsi makan tinggi purin seperti belinjo, hati, daging bebek dan makan yang berminyak.
c.       Gejala Asam Urat
Nyeri pada persendian biasa pada ujung kaki dan betis. Tumit tampak membengkak dan kemerahan. Nyeri semakin terasa bila dibawah berjalan.
d.      Penanganan Asam Urat
Penanganan awal yang harus dilakukan adalah minum banyak air putih, kurangi mengkonsumi makanan yang mengandung purin, makananlah yang kaya serat seperti sayuran dan buah-buahan. Hindari makan minyak yang berlebihan. Bila telah memiliki gejala yang parah sebaiknya segera bahwa kepelayanan kesehatan untuk mendapatkan pengobatan.